Thursday, February 28, 2013

Samsung Luncurkan Samsung Wallet

Samsung tampaknya tak pernah berhenti dalam mengembangkan produknya, kini salah satu produk terbarunya diberi nama Samsung Wallet. Fitur Samsung wallet ini mirip dengan Passbook milik Apple di iOS. Berikut ini cuplikan beritanya.


Secara keseluruhan, Samsung Wallet ini memang tidak jauh berbeda dengan Passbook. Di mana pengguna membeli tiket atau kupon tanpa harus membelinya langsung di box penjualaan.
Dalam acara di Developer Day di Mobile World Congress, Samsung menjelaskan bahwa pihaknya akan membuka tools API, yang memungkinkan pengguna menyimpan tiket, boarding pass, kupon dalam bentuk digital.

Selain itu pengguna Samsung Wallet dapat menerima notifikasi secara push, dan dapat menukarkan tiketnya dengan menempel di kartu Wallet. Memang saat ini masih Amerika Serikat yang bisa menggunakan fitur ini.

Seperti dikutip dari The Next Web, Kamis (28/2/2013), perusahaan yang sudah bergabung saat ini di Samsung Wallet adalah Walgreens, MLB, Expedia, Booking.com, Hotels.com dan Luthfansa.

Sumber: inet.detik.com

Ads

0 Responses to “Samsung Luncurkan Samsung Wallet”

Post a Comment

Harap tidak mencantumkan live link. Jika dicantumkan maka komentar akan kami delete.

All Rights Reserved Dianacakes | Blogger Template by Bloggermint