Wednesday, May 22, 2013

Resep: Daging Petai Cabai Hijau

Bagi anda penggemar petai mungkin resep ini dapat anda coba, Daging petai cabai hijau. Rasanya gurih-gurih sedikit manis dengan aksen pedas yang enak. Petai yang renyah segar dengan aromanya yang khas bikin rasanya makin sedap.



Berikut ini resep dan cara membuat daging petai cabai hijau :

Bahan:
  • 500 g daging sapi sandung lamur, rebus hingga lunak
  • 3 sdm minyak sayur
  • 6 butir bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 200 g cabai hijau, iris kasar
  • 3 buah cabai merah, iris kasar
  • 1 buah tomat, iris kasar
  • 100 ml kecap manis
  • 200 ml kaldu daging
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 10 butir petai, kupas
Cara Membuat:
  • Potong-potong daging sapi bentuk dadu 1.5 cm.
  • Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga layu.
  • Masukkan cabai hijau, cabai merah dan tomat.
  • Aduk hingga layu.
  • Masukkan daging sapi, aduk rata.
  • Tambahkan kecap, kaldu daging, merica dan garam.
  • Didihkan hingga kaldu hampir masuk.
  • Masukkan petai, aduk sebentar hingga layu.
  • Angkat dan sajikan.
Sajian untuk 6 porsi.

Ads

0 Responses to “Resep: Daging Petai Cabai Hijau”

Post a Comment

Harap tidak mencantumkan live link. Jika dicantumkan maka komentar akan kami delete.

All Rights Reserved Dianacakes | Blogger Template by Bloggermint