Sunday, June 30, 2013

Galaxy Note 3 Akan Hadir Dengan Layar Flexibel

Sebuah Bocoran mengatakan bahwa Galaxy Note 3 akan hadir dengan teknologi terbaru di segmen layar handset yang mana berbentuk layar fleksibel.


Samsung memang telah lama dikabarkan akan mengeluarkan teknologi terbarunya yaitu layar flexibel. Diperkirakana Samsung akan segera meluncurkan handset Galaxy Note 3 dalam tiga varian yang mana yang membedakan dari ketiga perangkat Galaxy Note 3 tersebut adalah spesifikasi layarnya.

Dilansir PhoneArena (28/6), Galaxy Note 3 ini nantinya akan hadir dengan tiga macam layar yaitu LCD, AMOLED, dan AMOLED fleksibel.

selain itu juga disebutkan jika nantinya Galaxy Note 3 versi layar fleksibel ini akan mulai diproduksi Samsung secara masal pada bulan Agustus dan akan diperkenalkan bulan September pada gelaran IFA 2013 di Berlin, Jerman.

Diperkirakan jika Galaxy Note 3 layar fleksibel ini nantinya akan menjadi pesaing handset layar fleksibel lain buatan LG yang juga diperkirakan akan muncul pada akhir tahun ini.

Ads

All Rights Reserved Dianacakes | Blogger Template by Bloggermint