Sunday, July 7, 2013

Cara Paling Mudah Turunkan Berat Badan

Banyak hal yang bisa kita lakukan untuk membakar lemak tubuh dan menurunkan berat badan. Selain menerapkan pola makan tinggi protein dan rendah lemak, melakukan latihan kardio juga bisa menjadi pilihan yang tepat.

Kita bisa melakukan latihan dengan joging di alam terbuka bersama orang-orang terdekat. Atau jika kita memiliki alat untuk latihan kardio seperti treadmill, sepeda stasioner dan lainnya kita bisa menggunakannya untuk menurunkan berat badan.

Lantas bagaimana jika Anda tidak mempunyai alat kardio dan pada saat yang sama cuaca tidak mendukung untuk latihan di luar ruangan? Berarti kini saatnya Anda mencoba latihan kardio yang paling sederhana, yaitu lari di tempat.

Cara Melakukan Lari di Tempat

Lari di tempat bisa dilakukan dengan dua variasi gerakan. Yang pertama adalah gerakan butt kick,


caranya :
-   Posisi berdiri tegak dengan kedua tangan menggenggam dan diangkat ke atas seperti pada gambar
-   Gerakkan kaki kanan ke belakang hingga tumit hampir menyentuh pantat
-   Turunkan kaki kanan kemudian ulangi gerakan yang sama dengan menggunakan kaki kiri

Yang kedua adalah dengan gerakan High Knee (lihat gambar 3 di atas), yaitu:


-   Awali dari posisi berdiri
-   Punggung tetap lurus dan rileks
-   Lakukan gerakan lari di tempat namun dengan mengangkat lutut setinggi perut

Bisakah Lari di Tempat Membakar Lemak?

Pada dasarnya semua latihan kardio bisa digunakan untuk membakar lemak tubuh, termasuk lari di tempat.

Anda tentu akrab dengan istilah HIIT (High Intensity Interval Training). HIIT adalah metode latihan kardio yang menggunakan kombinasi latihan intensitas tinggi dengan intensitas sedang atau rendah dalam selang waktu (interval) tertentu.

HIIT terdiri dari latihan yang singkat namun intens, yang diikuti oleh periode pemulihan di sela latihan. Latihan HIIT biasanya hanya berlangsung selama antara 10 hingga 20 menit.

Banyak manfaat yang bisa didapatkan melalui latihan HIIT antara lain meningkatkan kemampuan dan kondisi atletik tubuh, memperbaiki metabolisme glukosa dalam darah, yang berarti tubuh Anda mengubah makanan menjadi energi lebih efisien, sekaligus memaksimalkan pembakaran lemak tubuh.

Apa hubungan lari di tempat dengan HIIT? Nah, metode HIIT bisa diterapkan dalam semua jenis latihan kardio termasuk lari di tempat. Contohnya, Anda mengawali lari di tempat dengan intensitas sedang untuk pemanasan 1-3 menit.

Setelah itu pacu kecepatan lari di tempat Anda dengan tenaga maksimal selama 30-40 detik, kemudian turunkan kecepatan dengan lari santai selama 60-90 detik, pacu lagi dan lambatkan lagi, begitu seterusnya hingga 10-20 menit.

Untuk menghindari kebosanan, cobalah untuk bergerak sedikit maju atau mundur untuk mengubah pola lari Anda.

Ads

All Rights Reserved Dianacakes | Blogger Template by Bloggermint