Friday, August 9, 2013

Resep dan Cara Membuat Lumpia Bayam

Resep Lumpia Bayam - Dianacakes kali ini akan coba berbagi resep dan cara membuar Lumpia Bayam. Lumpia dapat dibuat dengan berbagai macam jenis isian. Lumpia merupakan jenis makanan khas yang berasal dari Semarang.


Bagaimana cara membuat Lumpia Bayam?

Bahan membuat Lumpia Bayam
Bahan I:
100 gr bayam, bersihkan, rebus, cincang halus
100 gr daging asap, iris dadu kecil
1 sdm mentega
50 gr bawang bombai
10 lbr kulit lumpia

Bahan II: (aduk rata)
100 g cream cheese
½ sdt lada halus
50 g mayones
3 sdm keju parut
½ sdt garam

Cara Membuat:
1. Panaskan mentega, tumis bawang bombai hingga layu.
2. Masukkan bayam dan daging asap, aduk rata.
3. Masukkan tumisan ke campuran bahan dua, aduk rata.
4. Ambil selembar kulit lumpia, masukkan 2 sendok makan adonan, dan bungkus bentuk segitiga.
5. Goreng di dalam minyak panas yang banyak hingga kulit lumpia kuning kecokelatan.

Selamat Mencoba...!

Ads

0 Responses to “Resep dan Cara Membuat Lumpia Bayam”

Post a Comment

Harap tidak mencantumkan live link. Jika dicantumkan maka komentar akan kami delete.

All Rights Reserved Dianacakes | Blogger Template by Bloggermint